Peningkatan kompetensi sumber daya manusia (SDM) di lingkungan SD Plus Indo Global Mandiri (IGM) terus dilakukan.
Salah satunya dengan menggagas sebuah Komunitas Belajar SD Plus Indo Global Mandiri. Komunitas Belajar (Kombel) adalah sekelompok guru, tenaga kependidikan, dan pendidik lainnya yang memiliki semangat dan kepedulian yang sama terhadap transformasi pembelajaran melalui interaksi secara rutin dalam wadah dan mereka berpartisipasi aktif.
Wakil Kepala SD Plus IGM, Dara Hapsari S.Pd mengatakan, Kombel ini merupakan wadah belajar bersama dan berbagi praktik untuk peningkatan kompetensi guru itu sendir. Narsum yang dihadirkan juga cukup berkualitas yakni, Imron Supriadi, S.Kom, Rizky Oktariana, S.Pd dan Dara Hapsara, S.Pd.
Dalam kombel ini, terdapat beberapa tujuan utama yang harus diterapkan. Di antaranya seperti mengedukasi anggota komunitas dengan mengumpulkan dan berbagi informasi terkait pertanyaan dan masalah terkait praktik, memfasilitasi anggota komunitas untuk terus belajar, mendorong peningkatan kompetensi anggota lewat diskusi dan sharing, serta mengintegrasikan pembelajaran yang didapatkan melalui komunitas dalam pekerjaan sehari -hari.
Selain itu, adanya Komunitas Belajar juga berperan dalam pengimplementasian
Kurikulum Merdeka.
“Kita ingin, semua praktik yang dilakukan dapat menambah keterampilan yang berpihak kepada siswa – siswi SD Plus IGM,” pungkasnya. (andhiko tungga alam)